GARUTEXPRESS– Guna mempercepat pencapaian target dalam penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKPDes), untuk Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2024, Pemerintah Desa Cintakarya menggelar Musyawarah Desa (Musdes), di Aula Desa Cintakarya, Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut, Selasa 8 Agustus 2023
Musyawarah tersebut dihadiri oleh Sekretaris Camat kecamatan Samarang beserta jajarannya, Babinsa, Bhabinkamtibmas, perangkat desa, Pendamping desa, Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh masyarakat serta pemuda dan kader Desa Cintakarya.
Kepala Desa Cintakarya Soma Suhendi mengatakan, usulan yang diajukan dan telah disusun di RKPDes Tahun anggaran 2024 selanjutnya akan ditetapkan.
“Usulan yang masuk ke RKPDes Tahun anggaran 2024 tersebut cukup lumayan banyak. Jika kegiatan pembangunan itu anggarannya mencukupi atau terakomodir, kata Soma Suhendi, maka pembangunannya akan dilaksanakan sesuai rencana.

“Jika tidak, maka akan diusulkan ke Musrenbangdes atau kecamatan yang akan dianggarkan dari APBD Kabupaten Garut” ujarnya.
Lanjut Soma Suhendi menuturkan Musdes RKPDes ini akan diverifikasi “Ya, semoga usulan untuk kegiatan pembangunan di tahun 2024 dapat terealisasi dan bermanfaat untuk masyarakat,” ucapnya.
Ia berharap kepada seluruh perangkat desa dan BPD Cintakarya untuk selalu bersinergi dalam mengambil keputusan dan pelaksanaan pembangunan agar betul- betul dapat dirasakan oleh masyarakat Desa Cintakarya, ungkap Soma Suhendi.(*)