Garutexpress.id – Sejumlah objek wisata di Kabupaten Garut banyak yang gulung tikar. Pihak manajemen banyak yang tak sanggup lagi memikul biaya operasional dan menggaji karyawan.
Salah satunya objek wisata Pesona Leuweung Oko. Objek wisata yang ada di Kecamatan Selaawi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, sejak berlangsung Pandemi Covid-19 sudah menutup operasi.
Akibatnya kini objek wisata alam ini terbengkalai. Bahkan tak ubahnya seperti perkampungan mati.
Warga setempat, menjadikan objek wisata ini sebagai ladang rumput untuk kebutuhan ternak mereka.
Berikut videonya: